10 LAGU KOREA TERPOPULER YANG MASUK PENGHARGAAN MELON MUSIC AWARDS 2020

 

(Sumber gambar: unsplash.com)

Ajang penghargaan lagu Korea bergengsi, Melon Music Awards (MMA) 2020, yang diselengarakan oleh Kakao M berlangsung secara virtual dari 2 Desember sampai 5 Desember 2020 atau sering disebut sebagai “MMA Week”. Namun, puncak acara penghargaan musik di Korea Selatan ini dilaksanakan pada Sabtu, 5 Desember 2020. Pada saat itu, acara musik tahunan yang telah menginjak usia ke-12 ini tidak digelar seperti di tahun-tahun sebelumnya, alias tanpa penonton. Hal ini guna mengurangi penyebaran covid-19.

Beberapa idola K-Pop kenamaan, seperti BTS, TXT, MONSTA X, Im Young Woong, Young Tak, Oh My Girl, IZ*ONE, JANNABI’s Choi Jung Hoon, Simon Dominic, Code Kunst, dan The Boyz dihadirkan oleh panitia untuk memeriahkan acara yang ditayangkan via paltform YouTube Melon Music Awards dan aplikasi resmi Melon.

Tahun ini grup idola BTS berhasil meraih 6 piala penghargaan MMA 2020, tiga di antaranya merupakan penghargaan tertinggi (Daesang), yaitu Album of The Year, Song of The Year, Artist of The Year. Boy band didikan Bighit Entertainment ini pun mengulangi kesuksesannya, seletah pada MMA 2019 mereka berhasil menyabet delapan piala penghargaan. Sementara itu, Blackpink memenangkan dua penghargaan MMA 2020 sebagai Top 10 Artists dan Best Dance Awards (Female).

Daftar 10 Lagu Korea Terpopuler Yang Masuk Nominasi Song of The Year (Daesang)

Penghargaan musik tahunan Melon Music Awards 2020 merupakan wujud apresiasi dari Melon Music kepada para idola K-Pop yang telah menelurkan karya terbaik mereka di industri musik dunia. Selain itu, penghargaan Melon Music Awards 2020 juga telah melahirkan lagu Korea paling populer dan paling didengar oleh pecinta musik K-Pop. Berikut ini adalah daftar pemenang (ditulis tebal) dan nominasi Song of The Year:

1. BTS – Dynamite

2. Blackpink – How You Like That

3. Yerin Baek – Square (2017)

4. IU – Eight featuring Suga

5. Zico – Any Song

6. Red Velvet – Psycho

7. Hwasa – Maria

8. MC the Max – Bloom

9. Oh My Girl – Nonstop

10. SSAK3 – Beach Again 

Sepuluh lagu Korea di atas mungkin dapat menjadi referensi musik K-Pop untuk menemani keseharianmu. Kamu pun dapat membuat daftar putar (playlist) di aplikasi musik favoritmu dan menamainya “lagu Korea bikin semangat” dengan sepuluh lagu yang masuk nominasi MMA 2020 tersebut. Lantas, apakah tahun depan BTS dapat memenangkan piala Melon Music Awards lagi, ataukah akan lahir idola-idola K-Pop yang baru? Tunggu aja ya yeoleobun.

Belajar Memahami Lagu Korea Melalui Buku Belajar Bahasa Korea

Buat kamu yang gemar mendengarkan lagu Korea alias K-Pop, apakah kamu juga sudah mengerti arti setiap lirik yang dinyanyikan. Mulai sekarang cobalah tingkatkan kemampuanmu dengan belajar bahasa Korea melalui buku penunjang berjudul Swiun Hangugeo karya Sony Adams. Dengan begitu, kamu pun akan lebih mudah memahami lagu-lagu populer dari Negeri Ginseng itu.

Tahukah kamu? Rutinitas mendengarkan lagu K-Pop juga dapat membantumu dalam belajar bahasa Korea. Tunggu apalagi, yuk dapatkan buku tersebut melalui tautan ini. Dijamin kamu akan lebih fasih berbahasa Korea. Sebab, buku best seller ini menyajikan materi seperti mengenal dan menulis aksara Hangul, membaca dalam bahasa Korea, ragam kosakata yang sering digunakan dalam percakapan, dan tata bahasa Korea.


*) Artikel ini diolah dari berbagai sumber.

*) Artikel ini telah tayang di anakhebatindonesia.com


0 Response to "10 LAGU KOREA TERPOPULER YANG MASUK PENGHARGAAN MELON MUSIC AWARDS 2020 "

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel